Laporan:Lin hsb
Mandau,www.mediaaktualitas.com
Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadhan, Kapolres Bengkalis AKBP Budi Setiawan, S.I.K., M.I.K., bersama Kapolsek Mandau AKP Primadona, S.I.K, M.Si., serta jajaran personel BKO Polres Bengkalis dan Polsek Mandau menggelar kegiatan pembagian takjil di Simpang Pokok Jengkol, Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Gajah Sakti, Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis, Selasa (11/03/2025) sore.
Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 17.00 WIB ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang tengah dalam perjalanan agar dapat berbuka puasa tepat waktu. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi momen bagi kepolisian untuk semakin mendekatkan diri dengan masyarakat melalui aksi sosial yang penuh makna.
Hadir dalam kegiatan ini, Kapolres Bengkalis AKBP Budi Setiawan, S.I.K., M.I.K., Kapolsek Mandau AKP Primadona, S.I.K, M.Si., serta jajaran Polsek Mandau dan Polres Bengkalis, termasuk AKP Jurianto (Kanit Samapta Polsek Mandau), AKP Indra Varenal, S.H. (Kanit Bimas Polsek Mandau), AKP Hanova Siagian, S.H. (Kanit Lantas Polsek Mandau), dan sejumlah personel lainnya dari berbagai satuan.
Hasil dan Manfaat Kegiatan:
Membantu masyarakat yang sedang dalam perjalanan agar dapat berbuka puasa tepat waktu.
Meningkatkan kepercayaan dan kedekatan antara kepolisian dan warga melalui interaksi langsung yang penuh kehangatan.
Menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif di wilayah hukum Polsek Mandau Polres Bengkalis.
Mendukung Program Operasi Tertib Ramadhan Lancang Kuning 2025 yang diinisiasi oleh Polres Bengkalis.
Kapolres Bengkalis AKBP Budi Setiawan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian untuk tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga hadir dan berbagi kebahagiaan dengan masyarakat.
“Kami ingin menunjukkan bahwa polisi bukan hanya bertugas menegakkan hukum, tetapi juga menjadi bagian dari masyarakat dengan berbagi kebaikan, terutama di bulan suci ini,” ujar Kapolres.
Kegiatan ini mendapat respons positif dari masyarakat yang merasa terbantu dan semakin dekat dengan aparat kepolisian. Diharapkan, aksi serupa terus berlanjut untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan penuh kebersamaan.