Laporan : Taufik (Pimred)
Pekanbaru, www.mediaaktualitas.com – Himpunan Mahasiswa Kosgoro (HIMA Kosgoro) 1957 Provinsi Riau dengan bangga mengumumkan pelantikan pengurus baru periode 2024-2026, Minggu (04/07/2024).
Acara pelantikan ini berlangsung meriah di Hall Riau Garden Pekanbaru, dihadiri oleh tokoh-tokoh penting seperti Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Riau, Ketua Kosgoro 1957 yang diwakili oleh Rio selaku Ketua OKK PDK Provinsi Riau, serta mahasiswa aktif HIMA Kosgoro 1957.
Acara ini dimulai dengan sambutan hangat dari Ketua Umum HIMA Kosgoro 1957 Provinsi Riau yang baru dilantik, Ahmat Zikri .
Dalam pidatonya, beliau menekankan pentingnya semangat kebersamaan dan kerja keras untuk mencapai visi dan misi organisasi.
“Kami berkomitmen untuk meningkatkan kualitas sumber daya mahasiswa di Provinsi Riau, serta berperan aktif dalam pembangunan daerah melalui berbagai program kerja yang inovatif dan berkelanjutan,” ujar Ahmat Zikri (Ketua DPD Prov. Riau Terpilih).
Pelantikan ini juga dihadiri oleh Gamal Bachri Syamsul selaku Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Hima Kosgoro 1957.
Beliau menyampaikan harapannya agar pengurus baru dapat membawa perubahan positif dan memperkuat jaringan antara mahasiswa dan masyarakat.
“HIMA Kosgoro 1957 harus menjadi garda terdepan dalam mengembangkan potensi pemuda di Riau, serta mempu menjalankan Tri Dharma Kosgoro 1957 yaitu Pengabdian, Kerakyatan dan Solidaritas,” kata Gamal Bachri Syamsul (Ketua DPP Hima Kosgoro 1957).
Pelantikan ini diakhiri dengan sesi pembagian hadiah bagi para juara turnament Syamsuar cup yg langsung diberikan oleh bapak Drs. H. Syamsuar, M.Si.
Adapun kegiatan turnamen ini dijalankan oleh Hima Kosgoro Provinsi Riau 1957 sebagai bagian dari memeriahkan kegiatan musyda dan pelantikan, serta foto bersama dan ramah tamah, yang memberikan kesempatan bagi para anggota untuk saling mengenal dan bertukar ide.
Acara ini diharapkan dapat menjadi momentum bagi HIMA Kosgoro 1957 Provinsi Riau untuk terus berkarya dan berkontribusi bagi kemajuan daerah.